NASI JINGGO BALI
Jakarta – Salah satu makanan yang murah di Bali adalah nasi jingo Bali, makanan yang murah meriah dan harganya cocok dengan isi kantong seorang backpacker. Banyak orang menyebut nasi jinggo sebagai nasi kucing Pulau Dewata.
Karena harganya yang
murah meriah, nasi jinggo Bali ini merupakan menu yang merakyat. Cara
penyajiannya juga sangat sederhana. Nasi putih dibungkus dengan daun pisang.
Daun pisang sebagai pembungkus bukan hanya membuat penampilannya terlihat
menarik, tetapi juga menimbulkan aroma yang khas dan sedap.
Kita bisa
mendapatkan nasi yang menggunakan lauk berupa ayam suwir, serundeng, serta
tempe goreng dengan harga yang cukup murah. Terkadang kita bisa mendapatkan mi
goreng sebagai pelengkap.
Serundeng pada
nasi jinggo juga dibuat dengan campuran antara parutan kelapa dengan lengkuas,
asam, dan gula jawa. Lauk ayam suwirnya juga dibuat dengan bumbu kunyit bakar,
kencur, cabe rawit dan lengkuas.
Penampilan ayam suwir pada nasi jinggo ini mirip dengan ayam rica-rica. Apalagi rasanya juga
lezat, tidak ketinggalan nasi ini juga dilengkapi dengan sambal terasi dengan
kombinasi rasa pedas dan asam.
Ada juga warung
tradisional yang menawarkan nasi jinggo menggunakan nasi kuning. Banyak pula
yang menawarkan berbagai variasi lauk. Kita tidak hanya memperoleh lauk utama
berupa daging ayam, tetapi bisa menemukan lauk daging babi atau sapi.
Untuk mendapatkan
kuliner murah meriah khas Bali ini juga sangat mudah. Kita dapat menemukannya
di beragam warung pinggir jalan yang ada di kota Denpasar atau kota-kota
lainnya di Bali.
Baca Juga >>> EGG TART
Nasi jinggo juga
selalu digunakan pada setiap upacara keagamaan yang berlangsung di Bali.
Misalnya pada perayaan upacara Ngaben, ulang tahun, dan ketika prosesi
pertunjukan ogoh-ogoh yang dilaksanakan pada malam sebelum perayaan Nyepi.
Seperti yang telah
saya sebutkan tadi, makanan tradisional Bali ini bisa diperolah hanya dengan
membayar sebesar 4.000 – 5.000 rupiah saja per porsi.
Namun lain halnya
jika kita membeli nasi jinggo di Bandara Internasional Ngurah Rai, harganya
melambung sampai tiga kali lipat yaitu sebesar 15.000 rupiah per porsi.
Karena porsinya
yang kecil, tak jarang kalau satu porsi tidaklah cukup. Kita bisa menghabiskan
2-3 bungkus untuk sekali makan. Pada malam hari kita bisa juga menemukan
makanan ini dan sangat mudah menemukannya.
Ayo kita coba dan
lestarikan kuliner tradisional khas Indonesia ini teman J
Blogger Comment